Cara Mengatasi Payment On Hold (Tertunda) Di Poptm

loading...

Haloo sobat media2give^^ Pada artikel kali ini Saya akan mengulas tuntas informasi mengenai Cara Mengatasi Payment On Hold (Tertunda) Di Poptm.Kenapa Saya perlu bahas ini? Karena ternyata banyak Publisher Poptm yang menghadapi masalah yang sama,yaitu pembayaran earning/penghasilan mereka yang tertunda atau di sebut dengan istilah ON HOLD.Biasanya di Poptm pembayaran di lakukan 1-2 hari setelah request payment.

Statusnya akan berubah menjadi Pending,yang menandakan kalau permintaan withdraw sedang di review oleh admin.Sayangnya tidak semua dollar yang ada di menu dashboard dapat di ambil.Beberapa kasus menunjukkan jika terdapat Publisher yang tidak bisa mengambil uangnya karena status berubah dari Pending menjadi ON HOLD.Pihak Poptm akan menunjukkan alasan kenapa pembayaran tidak dapat di proses.

fix-on-hold-poptm

Seringkali itu terjadi akibat adanya traffic mencurigakan yang datang ke blog/website kita.Seperti peraturan di Poptm,para penerbit iklan tidak di perbolehkan untuk menggunakan Fake Traffic,misalnya Jingling atau Proxy Traffic.Sebenarnya sistem iklan Poptm bekerja dengan menyesuaikan traffic sesuai negara dimana Publisher itu berada,sehingga iklannya cukup relevan.Namun bisa saja Publisher itu bermain curang dengan mencari traffic palsu untuk meningkatkan dollar yang di dapat.

Bila kecurangan ini sampai di ketahui Poptm,semua dollar tidak akan bisa di cairkan ke rekening online kita dan menjadi sia-sia.Tapi tidak semua Publisher suka melanggar peraturan demi keuntungan sendiri,sebab banyak juga yang memasang iklan dan memperoleh traffic sesuai aturan yang berlaku.Anehnya,yang tidak bersalah pun kadang ikutan jadi korban.

on-hold

Pernah ada isu bahwa untuk Request Payout sebaiknya mengisi nominal di bawah $20 agar bisa di approve.Poptm sendiri hanya mematok minimal pengambilan dana jika saldo sudah mencapai $10.Sementara alat pembayaran yang di gunakan bisa memilih antara Paypal,Payza dan Bitcoin.Rupanya meski sudah meminta pembayaran di bawah $20,tetap saja ada yang kena status ON HOLD.

Karena masalah ini,banyak Publisher yang langsung bingung,barangkali ada juga yang memutuskan melepas iklannya dan menilai Poptm SCAM dan tidak membayar.Saya pun pernah mengalami ini,dimana saldo tidak bisa di cairkan dan tetap berpikir positif bahwa Poptm itu Legit dan bukan scam.

Cara Mengatasi Status ON HOLD Paymet (Poptm)

Saya mencoba Request Payment pada tanggal 20 Desember 2016.Sehari kemudian Saya mendapat email yang isinya menyebutkan bahwa terdapat Suspect Traffic yang menyebabkan pembayaran di tunda.Di email itu terdapat informasi bahwa pihak Poptm memerlukan Statistik dari Google Analytics untuk memverifikasi ulang permintaan pembayaran jika memang ada kesalahan deteksi dari Poptm.

poptm3-copy

Saya langsung ambil screenshot halaman Dashboard Google Analytics yang menampilkan detail sesi,tayangan laman,pengguna dan rasio pentalan.Untuk hal ini,pastikan kalau tulisannya terbaca jelas.Simpan gambar dengan format PNG supaya tidak pecah saat di kirimkan via email ke Technical Support Poptm.

media2give-analytics-copy

2 hari kemudian Saya mendapat balasan email yang menyatakan kalau pembayaran kembali di proses.Ini berarti status ON HOLD sudah tidak berlaku dan dollar dari penghasilan Saya pasti akan Saya terima,tinggal tunggu proses selesai saja.Dan benar saja,tak lama setelah itu earning sudah masuk ke Paypal dengan sukes.

balasan-poptm-copy

Jadi kunci utama melepas status ON HOLD adalah  Google Analytics Proof.Jika kalian belum punya Google Analytics,silahkan buat dulu akunnya agar bisa mengecek statistik traffic blog.

5 Comments

  1. Min, aku tiap kali login poptm kok ada notif disuruh masukin Skype ID… itu apa ya? Perlu dimasukin ngga sih ? Makasih 🙂

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*